Tingkatkan Skill Teknisi, Yoofix Gandeng GMT Institute
jpnn.com, JAKARTA - PT Yoofix Indonesia memutuskan menggandeng GMT Institute untuk meningkatkan keterampilan para teknisi, Kamis (28/6).
Selama ini pemeliharaan peralatan dan bangunan merupakan suatu keharusan agar dapat berfungsi dengan baik dan layak sehingga tidak merepotkan para penggunananya.
Dalam pelaksanaan banyak sekali keterbatasan yang dimiliki oleh pengguna karena alasan teknis dan keterbatasan pemahaman dan atau ketrampilan.
Karena itu, biasanya pekerjaan ini dilaksanakan oleh pihak lain berupa jasa perawatan dan atau perbaikan.
Yoofix sendiri merupakan sebuah aplikasi yang mempertemukan kebutuhan dan keinginan pengguna dan pemberi jasa dalam bidang terkait perawatan dan perbaikan serta pemeliharaan segala peralatan dan fasilitas yang ada dalam bangunan.
Aplikasi yang dirancang guna memudahkan interaksi yang mengedepankan kecepatan pencarian, kemudahan dalam transaksi dan didukung oleh kualifikasi teknisi yang berkompeten di bidangnya.
Hal ini merupakan keuntungan dalam menggunakan Yoofix karena didukung oleh tenaga yang terampil, beridentitas dan kompeten.
Sementara itu, GMT institute merupakan lembaga pelatihan yang bergerak di bidang pelatihan dan pengembangan SDM properti.