Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tinjau Tambahan Unit ISO Tank Pertamina, Menteri BUMN Meyakinkan Pasokan Oksigen Aman

Minggu, 11 Juli 2021 – 11:23 WIB
Tinjau Tambahan Unit ISO Tank Pertamina, Menteri BUMN Meyakinkan Pasokan Oksigen Aman - JPNN.COM
Menteri BUMN Erick Thohir (kedua kanan) didampingi oleh Direktur Logistik Supply Chain & Infrastruktur Pertamina Mulyono (kedua kiri) menyapa awak mobil tangki saat acara “Bantuan Armada Isotank Untuk Distribusi Oxygen Medis” yang diselenggarakan di Lapangan Nusantara 03, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta pada Sabtu (10/7/2021).

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian BUMN terus mendorong percepatan penanganan Covid-19 dengan menggerakkan perusahaan pelat merah untuk berkontribusi dalam dukung pasokan oksigen bagi pasien terpapar virus Corona.

Untuk meyakinkan pasokan oksigen berjalan lancar, Menteri BUMN Erick Thohir bersama Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza meninjau langsung kedatangan 6 ISO tank di Tanjung Priok pada Sabtu (10/7).

Sebelumnya, sebanyak 21 ISO tank juga telah didatangkan dari Morowali Sulawesi Utara pada 5 Juli 2021 lalu.

Menteri Erick mengapresiasi dukungan jajaran BUMN termasuk Pertamina bersama anak perusahaan dalam percepatan penanganan pasokan oksigen.

Saat ini, katanya, BUMN melakukan tugas-tugas untuk pendukung kementerian lain, seperti kebutuhan oksigen di rumah sakit (RS) yang sangat penting untuk saat ini.

"Kita memang tidak memproduksi oksigen untuk medical, tetapi fasilitas yang kita punya bisa di-switch sebagian untuk medical," ucap Erick Thohir.

"Ini yang saya tekankan kepada seluruh direksi BUMN bahwa kita harus menjadi service-oriented bukan birokrasi. Jangan pernah lelah ketika kita harus membantu rakyat. Kita buktikan dengan kekonkretan," lanjut dia.

Sementara itu, Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza menyampaikan apresiasi kepada menteri BUMN bersama jajaran perusahaan pelat merah yang telah menyediakan fasilitas armada ISO Tank untuk memastikan ketersediaan oksigen terdistribusi dengan baik.

Erick Thohir mengapresiasi dukungan jajaran BUMN termasuk Pertamina bersama anak perusahaan dalam percepatan penanganan pasokan oksigen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News