TNI Gadungan Ngamuk di Kafe
Selasa, 23 Oktober 2012 – 11:36 WIB
Komandan Kodim (Dandim) 0402 OKI Letkol Inf Mangaraja Simanjuntak, membenarkan anggotanya telah mengamankan pria yang mengaku sebagai anggota tentara tersebut. ‘’Namun, setelah dicek dan diminta menunjukkan KTA, ternyata ia bukan tentara. Kini, pria itu kita serahkan ke Mapolres OKI, untuk menjalani proses hukum,” terangnya.
Kapolres OKI AKBP Agus Fatchulloh, melalui Kasatreskrim AKP H Surachman dan Kanit Pidum Ipda Jhony Martin, membenarkan pihaknya mengamankan Rudian, seorang TNI gadungan, setelah diserahkan anggota Kodim 0402 OKI. “Kami akan memintai keterangan dari pemilik kafe dan anggota LSM yang mengatakan jika Rudian ini saat berada di kafe mengaku sebagai anggota TNI,” tegasnya. (cr04)