Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tokopedia Hadirkan Fitur Augmented Reality, Masyarakat Bisa Jajal Makeup Secara Virtual

Rabu, 24 Mei 2023 – 20:21 WIB
Tokopedia Hadirkan Fitur Augmented Reality, Masyarakat Bisa Jajal Makeup Secara Virtual - JPNN.COM
Fitur Augmented Reality (AR) kini hadir di Tokopedia sehingga masyarakat bisa mencoba produk seperti makeup secara virtual. Foto: Dokumentasi Tokopedia

“Ada berbagai fitur terbaru yang bisa dimanfaatkan penjual, yaitu fitur Spesifikasi, Katalog Tokopedia dan Kurir Rekomendasi. Fitur-fitur ini berlaku untuk berbagai kategori produk, mulai dari kecantikan dan perawatan diri, makanan dan minuman, elektronik, gadget dan masih banyak lagi,” terang Azzahra.

Pada fitur Spesifikasi, penjual bisa memberikan informasi produk lebih lengkap, seperti manfaat, kandungan produk hingga cara pakai, untuk lebih meyakinkan calon pembeli.

Sedangkan Katalog Tokopedia membantu penjual melakukan kurasi produk unggulan agar pembeli bisa lebih mudah memilih dan membandingkan produk berdasarkan harga, ulasan dan lain-lain.

Di sisi lain, Kurir Rekomendasi, menerapkan AI untuk merekomendasikan mitra logistik terbaik berdasarkan performa sehingga kualitas pengiriman makin terjaga.

Layanan ini tersedia di Jabodetabek, Medan, Deli Serdang, Yogyakarta, Bantul, Sleman, Semarang, Surakarta, Malang, Denpasar, Surabaya, Sidoarjo, Bandung dan akan terus bertambah di kota lainnya.

“Dengan Kurir Rekomendasi, penjual bisa mengatur jadwal pikap barang. Selain itu, penjual juga bisa live chat bersama tim khusus apabila terjadi kendala pengiriman,” jelas Azzahra.

Animo Belanja Online Produk Kecantikan dan Perawatan Diri di Pascapandemi Makin Tinggi

Riset e-Conomy SEA 2022 mengungkapkan sekitar 80 persen konsumen digital di Indonesia akan meningkat atau setidaknya mempertahankan penggunaan layanan digital pada tahun 2023.

BPOM di sisi lain mengungkapkan, pada tahun 2022, jumlah pelaku usaha di industri kecantikan di Indonesia tumbuh 20,6 persen dari tahun 2021. Peningkatan tersebut didominasi oleh UMKM, yakni sebesar 83 persen.

Masyarakat kini bisa memanfaatkan fitur Augmented Reality (AR) dan sederet inovasi teknologi lainnya yang bisa membuat pengalaman belanja online makin praktis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close