Tommy Maju Strategi Pecah Dukungan Ical
Jumat, 21 Agustus 2009 – 19:22 WIB
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Golkar, Agung Laksono meminta Tommy bersabar jika ingin menjadi calon ketua umum Golkar. Menurutnya, Tommy masih muda sehingga punya banyak waktu untuk mempersiapkan diri terjun lebih dalam ke dunia politik. "Peluang Tommy terbuka luas jika mau bersabar sambil meniti karir politik dulu," saran Agung, di Gedung DPR.
Sebaiknya Tommy bergabung lebih dulu menjadi pengurus Golkar periode mendatang karena proses ini juga penting agar Tommy makin dikenal dekat dengan semua tingkatan pengurus partai, dari pusat sampai daerah. "Kedekatan dapat memudahkan Tommy di kemudian hari. Tanpa ada kedekatan emosional antara calon pemimpin dengan partai yang akan dipimpin, dapat menjadi ganjalan," tegasnya.
Diingatkan Agung, menjadi ketua umum partai bukan hanya bertujuan untuk mencari posisi saja, tetapi juga untuk memajukan partai dan memenangkannya dalam kompetisi di pemilu. Oleh karena itu, Tommy disarankan untuk membangun diri dulu di internal Golkar sebelum maju. "Kan tidak menutup kemungkinan di masa depan, Tommy sudah lebih matang," imbuhnya. (fas/JPNN)