Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tottenham Hotspur Pesta Gol di Kandang Everton

Senin, 24 Desember 2018 – 01:23 WIB
Tottenham Hotspur Pesta Gol di Kandang Everton - JPNN.COM
Pemain Tottenham Hotspur merayakan gol. Foto: premierleague

jpnn.com, LIVERPOOL - Tottenham Hotspur pesta gol di kandang Everton dalam lanjutan pekan ke-18 Premier League di Goodison Park, Liverpool, Senin (24/12) dini hari WIB. Setelah 2 x 45 menit, Spurs menang 6-2.

Tim tamu sempat tertinggal lebih dahulu lewat gol Theo Walcott di menit ke-21. Namun, Spurs hanya butuh waktu enam menit untuk menyamakan kedudukan, lewat Son Heung-min.

Dele Alli membawa Spurs unggul pada menit ke-35. Harry Kane memperlebar jarak menjadi 3-1 di menit ke-42.

Pada babak kedua, empat gol lagi tercipta. Dimulai dengan sepakan keras Christian Eriksen dari luar kotak penalti Everton pada menit ke-48 untuk membuat skor menjadi 4-1.

Gylfi Sigurdsson sempat membuka harapan tuan rumah lewat golnya pada menit ke-51. Namun, Spurs menambah dua gol lagi yakni lewat Son di menit ke-61 dan Kane pada menit ke-74.

Khusus buat Son, seperti dirangkum Opta, pemain Korea itu kini telah terlibat dalam 50 gol (35 gol dan 15 assist) dalam 112 penampilannya buat Spurs.

Hingga laga tuntas, The Lilywhites menang 6-2. Statistik Premier League mencatat, Spurs terbukti mendominasi pertandingan dengan 58,5 persen possession, berbanding 41,5 persen milik Everton.

Untuk urusan shots on target, Kane dkk juga lebih galak dengan delapan dari 17 shots, sementara Everton hanya tiga dari sepuluh shots.

Dengan kemenangan atas Everton, Tottenham Hotspur kini hanya berjarak dua poin dari Manchester City di klasemen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close