Transmigran Kantongi Rp 3 Juta per Bulan
Kamis, 11 Oktober 2012 – 18:04 WIB
Direktur Umum dan Personalia HIP, Bambang A.S menambahkan, pihaknya sangat antuasias untuk bisa membantu transmigran dalam mengolah perkebunan kelapa sawit khususnya di UPT Poongan yang terdiri lebih dari 100 kepala keluarga (KK). Ia berharap, para transmigran dapat lebih tekun dan bersabar dalam mengolah perkebunan ini.
“Biasanya transmigran ini kurang sabar dan ingin kembali ke daerah asal. Padahal, dengan adanya lahan gratis seluas 2 hektar yang dimilikinya itu jika diolah bisa menghasilkan pemasukkan cukup besar bagi keluarganya, terlebih dengan menanam kelapa sawit,” jelasnya.,
Bambang menjelaskan, HIP—anak perusahaan PT Cipta Cakra Murdaya (CCM) yang juga merupakan pabrik perusahaan kelapa sawit milik keluarga Hartati Murdaya ini sebelumnya juga telah bekerjasama dengan Kemenakertrans dalam mengolah perkebunan dan memberikan pengetahuan mengenai kelapa sawit kepada warga transmigran.