Trayek Bus ke Kualanamu Belum Ditender
Tersedia 7 Koridor dari Binjai, Medan, dan TebingtinggiSabtu, 05 Januari 2013 – 07:57 WIB
Tugas lain untuk fasilitas bandara ini adalah pengerjaan proyek terminal city check in meliputi rehabilitasi dan modifikasi Stasiun Besar KA Medan. Di area Stasiun Besar KA Medan nantinya akan terdapat dua terminal terpisah, yakni terminal penumpang reguler dan terminal khusus untuk penumpang KA bandara.
"Sedangkan untuk stasiun yang di bandara, masih dalam pengerjaan oleh PT Railink yang merupakan anak perusahan KAI dan Angkasa Pura II. Saya belum bisa kasih komentar, karena belum ada pemberitahuan tentang perkembangan stasiun tersebut," tambahnya.
Terkait dengan pembangunan terminal city check, sebelum akhir tahun ini akan dibangun jembatan penyeberangan yang menghubungkan Stasiun KA Besar dengan taman parkir di sisi timur Lapangan Merdeka Medan.