Tugas Berat Melody Mengembalikan Kejayaan Teater JKT48
jpnn.com - Pekan ini, Teater JKT48 yang berada di lantai 4 mal fX Sudirman akan berusia lima tahun. Home base bagi 65 gadis muda itu menjadi bagian penting yang tidak bisa dipisahkan dengan JKT48. Sebab, di sana, hampir setiap hari para penggemar bisa bertemu secara langsung dengan idolanya.
Namun, belakangan, magnet teater seperti tidak lagi kuat untuk menarik penggemar. Dulu, teater yang kerap full house dan membuat penggemar JKT48 kesulitan mendapat tiket, kini tidak lagi. Malah, kursi berwarna hijau dan biru yang ada di teater kerap tidak berpenghuni.
Suara chant yang diteriakkan penggemar juga tidak lagi menggelegar. Mulai berkurangnya penonton di teater, diakui Melody Nurramdhani Laksani menjadi beban yang harus dia pikirkan.
Apalagi, selain sebagai member JKT48, dia juga mengemban tugas sebagai GM Teater JKT48. ’’Jadi, ada ruang curhat. Fans boleh ngasih masukan, atau keluhan ke kami. Tapi, khusus untuk teater,’’ ujar Melody usai handshake event single ke-17 Indahnya Senyum Manismu dst di Menara 165, Jakarta.
Lebih lanjut member asal Bandung itu menambahkan, berbagai masukan itu sudah dicatat. Dia memastikan apa yang menjadi keluhan penggemar akan didiskusikan lagi.
’’Belakangan, teater memang nggak penuh banget. Kecuali saat ada yang ultah,’’ imbuhnya.
Lantas, apa yang menjadi catatan khusus? Menurut Melody, ada beberapa masukan dari fans. Termasuk, ada tipikal penggemar yang mudah bosan, saat ini sedang jenuh, atau rehat karena mau refreshing dulu. Beberapa fans mengakui hal itu dan memastikan nanti akan kembali lagi.
’’Kangen dulu, biar nanti balik lagi,’’ tandas perempuan yang berulang tahun tiap 24 Maret itu.