Tujuh Partai Daftarkan Putra Yusril Ihza Mahendra ke KPU Belitung Timur
jpnn.com, BELITUNG TIMUR - Tujuh partai politik mengusung pasangan Yuri Kemal Fadlullah-Nurdiansyah (Yuri-Anca) sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Belitung Timur pada Pilkada serentak 2020.
Tujuh partai tersebut masing-masing PDI Perjuangan, Partai Perindo, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat (PD), Partai Hanura, Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Nasdem.
Yuri-Anca pun telah resmi mendaftar sebagai pasangan bakal calon ke KPU Belitung Timur, Minggu (6/9) kemarin.
Yuri-Anca didampingi pengurus inti ketua dan sektertaris dari 7 partai pendukung, simpatisan dan relawan pendukung tepat pada pukul 14.00 WIB.
Kehadiran pendukung Yuri-Anca dengan tetap mematuhi kesehatan Covid-19 sesuai imbauan dari gugus tugas Covid-19 setempat.
"Pimpinan dan pengurus parpol koalisi semua hadir, ketua dan sekretaris hadir secara fisik langsung di KPU," kata sekretaris tim pemenangan Yuri-Anca, Koko Haryanto saat dihubungi.
Setelah diteliti, KPUD menyatakan berkas pasangan dengan jargon 'Beltim Kaya' itu dinyatakan memenuhi syarat.
Semua berkas lengkap dan dapat diteruskan ke proses tahapan selanjutnya.