Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tulang Rahang Patah Disikut Lawan, Winger PSPS Terpaksa Jalani Operasi

Senin, 22 Mei 2017 – 11:09 WIB
Tulang Rahang Patah Disikut Lawan, Winger PSPS Terpaksa Jalani Operasi - JPNN.COM
Firman Septian saat diperiksa tim medis. Foto: psps ofisial

jpnn.com, PEKANBARU - Winger PSPS Pekanbaru Firman Septian harus menjalani operasi pemasangan pen di RS Awal Bross Pekanbaru, Minggu (21/5) malam tadi.

Dia mengalami cedera cukup parah di bagian rahangnya akibat disikut pemain PSBL Langsa, Rizaldi pada laga pekan kelima Grup 1 Liga 2 di Stadion Langsa, Sabtu kemarin yang berkesudahan dengan skor 0-0.

Dokter tim PSPS, dr Miftah Azrin SpKO menuturkan, saat kejadian Firman Septian yang masuk dimenit ke-65 menggantikan Riki Dwi Saputro harus ditarik keluar meski hanya bermain 10 menit.

Sebab dari mulutnya keluar darah segar akibat sikutan pemain lawan.

"Setelah kami periksa dilapangan, geraham kiri bagian bawah belakang mengalami patah. Begitu juga rahangnya sehingga harus ditarik keluar lapangan untuk mendapat pelayanan medis," ujar dr Miftah Azrin seperti dilansir Riau Pos (Jawa Pos Group) hari ini.

Kemudian pemeriksaan selanjutnya dilakukan di RS Langka, sayangnya dokter yang bisa menangani tidak berada ditempat.

Setelah pulang menuju Medan dengan menggunakan bus, Firman juga dibawa ke salah satu rumah sakit. Namun lagi-lagi dokter spesialis yang memahami hal tersebut juga tidak berada ditempat

Sehingga penanganan Firman diputuskan untuk dilakukan di Pekanbaru. Setelah siang kemarin dilakukan rontgen, terlihat jelas bagian tulang rahan yang patah. Foto hasil rontgen tersebut juga beredar di akun instagram resmi PSPS dan akun milik Asisten Manajer PSPS, Dian Eka Putra.

Winger PSPS Pekanbaru Firman Septian harus menjalani operasi pemasangan pen di RS Awal Bross Pekanbaru, Minggu (21/5) malam tadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close