Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tutup Radiator Bermasalah, Ribuan Honda Rebel 1100 Ditarik

Selasa, 28 Desember 2021 – 00:30 WIB
Tutup Radiator Bermasalah, Ribuan Honda Rebel 1100 Ditarik - JPNN.COM
Honda Rebel 1100 bermesin Africa Twin. Foto: Carandbike

jpnn.com, CALIFORNIA - American Honda Motor Company mengumumkan akan melakukan penarikan kembali atau recall untuk model Rebel 1100 pada 16 Desember 2021.

Penarikan itu melibatkan 1.022 unit Honda Rebel 1100 di AS yang mengalami masalah pada tutup radiator yang berpotensi rusak.

Adapun motor yang terdampak masalah tersebut merupakan Rebel 1100 yahg diproduksi antara 10 April hingga 22 Juli 2020.

Dilansir Rideapart, Senin (27/12), Honda pertama kali melakukan penyelidikan terdapat masalah motor itu pada Juli 2021.

Menurut laporan penarikan itu berada dari proses pembuatannya. Cetakan tutup radiator tidak tepat saat membentuk ketinggian kait luar dan melebihi spesifikasi pabrikan.

Akibatnya tutup radiator yang bermasalah tidak dapat menyegel dengan benar. Besar kemungkinan bisa menyebabkan bocor saat dikendarai.

Tentu ha tersebut bisa menyebabkan cedera pengedara dan berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan.

Kendala itu sudah diperbaiki dan langkah-langkah pemeriksaan tambahan sekarang dilakukan untuk memastikan bahwa bagian itu diproduski sesuai spesifikasi.

Honda Motor mengumumkan akan melakukan penarikan kembali atau recall untuk model Rebel 1100 pada 16 Desember 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News