Uber Cup 2020: Thailand, China, dan Taiwan Babat Habis Lawan-Lawannya
jpnn.com, AARHUS - Hari kedua penyelenggaraan Uber Cup 2020 sebanyak lima laga fase Grup B dan D digelar.
Pertandingan dibuka dari Grup B yang mempertemukan India melawan Spanyol di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (10/10).
Pada laga itu India memastikan keunggulan 3-2 usai tunggal putri Aditi Bhatt mengandaskan Ania Setien dengan skor 21-16, 21-14.
Laga Grup B lainnya antara Thailand kontra Skotlandia berakhir untuk kemenangan Negeri Gajah Putih dengan skor 5-0.
Dari Grup C, Taiwan memastikan unggul 5-0 atas Mesir lewat pasangan ganda putri Chang Ching Hui/Lee Chih Chen yang menaklukkan Nour Ahmed Youssri/Jana Ashraf dengan skor 21-9, 21-10.
China juga meraih kemenangan serupa di Grup D Uber Cup 2020 saat melawan Malaysia.
Tunggal putri Wang Zhi Yi menutup pesta kemenangan China dengan mengalahkan Karapathevan Letshanaa, 21-15, 21-11.
Laga terakhir Grup D ditutup pertarungan Denmark melawan Kanada.