Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Unggul Hasil Quick Count, Bobby Nasution-Aulia Rachman: Terima Kasih, Bang Ijeck

Rabu, 09 Desember 2020 – 22:10 WIB
Unggul Hasil Quick Count, Bobby Nasution-Aulia Rachman: Terima Kasih, Bang Ijeck - JPNN.COM
Bobby Nasution dan Aulia Rachman saat menemui Ketua DPD Partai Golkar Sumut, Musa Rajekshah di kantor Golkar Sumut. Foto: ANTARA/HO

Sementara itu, Musa Rajekshah meyakini target kemenangan 60 % yang telah dicanangkan sebelumnya terealisasi.

"Target nasional kemenangan pilkada 60 %. Di Sumut ada 23 kabupaten/kota ikut pilkada. Hasil hitungan cepat kita sudah lebih 60 %, mudah-mudahan 70 % (kemenangan)," ujar Ijeck usai menerima kunjungan Bobby-Aulia.

Hadir dalam kesempatan itu Sekretaris DPD I Partai Golkar Sumut, Ilhamsyah dan sejumlah pengurus teras lainnya seperti Hanafiah Harahap ; Irham Buana ; Iswanda Ramli. Kata Ijeck, selain Kota Medan ada beberapa daerah lain yang pasangan calon usungan Partai Golkar menang.

"Saat ini sudah positif tidak bergerak, artinya persentase. Pertama Medan, Binjai, Sergai, Asahan, Tanjung Balai, Samosir, Pakpak, Tapsel, Labuhanbatu, Labura, Nias Induk, Gunung Sitoli ada beberapa daerah lain," katanya.

BACA JUGA: Kesal Sering Dipaksa Begituan dengan Sesama Jenis, Manusia Silver Nekat Mutilasi Rekannya

Wakil Gubernur Sumut ini meyakini Bobby akan mampu membenahi Kota Medan dimasa kepemimpinannya. "Ke depan menjadi Kota Medan yang berkah, ke depan menjadi kota maju yang bisa mengimbangi kota-kota besar lainnya di Indonesia," tuturnya.(antara/jpnn)

Pasangan calon Bobby Nasution-Aulia Rachman langsung menyambangi kantor Golkar setelah unggul atas rivalnya Akhyar-Salman berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count di Pilkada Medan 2020.

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close