Untung Arsenal Tak Kalah Lebih Telak dari Liverpool
jpnn.com, LONDON - Liverpool mencatat kemenangan telak atas tuan rumah Arsenal pada pekan ke-30 Premier League di Emirates Stadium, Minggu (4/4) dini hari WIB.
Diogo Jota menyumbang dua gol, Mohamed Salah satu, untuk skor akhir 3-0 untuk The Reds.
Meski baru memasuki lapangan pada menit ke-61 menggantikan Andy Robertson, Jota mampu menandai penampilannya dalam laga itu dengan mengemas dua gol yang diselingi satu gol lain dari Salah.
Sebelum Jota masuk, Liverpool membuang setidaknya dua peluang emas untuk membuka keunggulan, tetapi sayang tembakan James Milner dan Roberto Firmino melenceng dari sasaran.
3 - Liverpool have registered their biggest ever margin of victory in an away top-flight match against Arsenal. Cruise. #ARSLIV pic.twitter.com/YVzba6JR5f — OptaJoe (@OptaJoe) April 3, 2021
Jurgen Klopp melakukan perjudian ketika menarik keluar Robertson pada menit ke-61 digantikan Jota, tetapi baru tiga menit berada dalam lapangan penyerang tim nasional Portugal itu berhasil memecahkan kebuntuan dengan sundulan tajamnya yang tak terhentikan kiper Bernd Leno untuk membuka keunggulan Liverpool.
Gol itu tidak lepas dari umpan silang menawan yang dilepaskan Trent Alexander-Arnold, yang bulan lalu dicoret dari timnas Inggris oleh Gareth Southgate.