Usai Sidang Kasus Narkoba, Jefri Nichol Mewek Ditanya soal Orang Tuanya
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Jefri Nichol menangis usai menjalani sidang kasus penyalahgunaan narkoba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (28/10). Dia tidak kuasa menahan air mata ketika awak media menanyakan dukungan orang tua kepadanya.
Awalnya, Jefri Nichol menjawab beberapa pertanyaan dengan tegar. Terutama soal mamanya yang selalu memberi dukungan. "Alhamdulillah, mama masih support," kata Jefri Nichol.
Namun pemain film Dear Nathan itu tampak berkaca-kaca saat ditanya lebib lanjut. Jefri Nichol kemudian meneteskan air mata dan terus berjalan menuju mobil yang bakal membawanya ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur. Kemudian awak media coba memberikan semangat untuk pria berdarah Minangkabau itu.
Agenda sidang Jefri Nichol pada Senin (28/10) adalah pembacaan pledoi atau nota pembelaan dari terdakwa. Rencana dia langsung membacakan pledoi tersebut sendiri namun batal karena permintaan pengacara.
Sebelumnya Jefri Nichol dituntut 10 bulan rehabilitasi. Namun dirinya dan tim kuasa hukum memutuskan mengajukan pledoi.
Seperti diketahui, Jefri Nichol ditangkap Satuan Reserse Narkotika Polres Metro Jakarta Selatan di kediamannya, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada 22 Juli 2019.
Saat operasi, pihak berwajib menemukan barang bukti berupa ganja 6,01 gram yang disimpan di lemari pendingin. Atas kejadian tersebut, Jefri Nichol harus menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur. (mg3/jpnn)