Usakti Bantu Orang Tua Korban Tragedi 12 Mei
Senin, 13 Mei 2013 – 00:55 WIB
JAKARTA - Universitas Trisakti (Usakti) membantu orang tua korban tragedi 12 Mei 1998. Pemberian bantuan berupa rumah ini disertai dengan dengan peringatan meninggalnya Elang Mulia Lesmana, Heri Hertanto, Hafidin Royan, dan Hendriawan Sie ketika gerakan reformasi pecah yang ditandai dengan jatunya rezim Soeharto. Rektor Universitas Trisakti Thobi Muthis mengatakan setiap orang tua korban mendapatkan masing-masing satu unit rumah. Letaknya di daerah Nagrak, Sukaraja, Bogor.
“Ini merupakan buah tangan dari kami, karena para pahlawan reformasi tersebut telah menjadi martir demi terciptanya era reformasi, Kita harapkan agar reformasi ini menghasilkan kebajikan yang lebih baik bagi rakyatnya,” kata Thobi Muthis di Kampus A Universitas Trisakti, Jakarta (12/5).
Dalam acara peringatan yang di awali dengan pengibaran bendera setengah tiang dihadiri Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam dan ratusan civitas akademika Trisakti yang terdiri dari para dosen, karyawan, pengurus/fungsionaris organisasi mahasiswa ini, orang tua dari korban Tragedi Trisakti juga mendapatkan masing-masing dana sebesar 15 juta rupiah dari Ikatan Alumni Universitas Trisakti.
JAKARTA - Universitas Trisakti (Usakti) membantu orang tua korban tragedi 12 Mei 1998. Pemberian bantuan berupa rumah ini disertai dengan dengan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Hukum
KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
Jumat, 15 November 2024 – 23:10 WIB - Humaniora
Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
Jumat, 15 November 2024 – 22:25 WIB - Hukum
Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan
Jumat, 15 November 2024 – 21:26 WIB - Humaniora
Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan
Jumat, 15 November 2024 – 20:49 WIB
BERITA TERPOPULER
- Moto GP
Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
Jumat, 15 November 2024 – 22:25 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
Jumat, 15 November 2024 – 20:58 WIB - Asia Oceania
Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
Jumat, 15 November 2024 – 19:31 WIB - Jatim Terkini
Arus Pendek, Gerai The Body Shop di Galaxy Mall Kebakaran
Jumat, 15 November 2024 – 20:10 WIB - Event
Belasan Ribu Anak Indonesia Nonton Film Gratis di Cinepolis
Jumat, 15 November 2024 – 20:01 WIB