Ustaz Khalid Basalamah Tawarkan Paket Umrah Jujur dan Transparan
jpnn.com, JAKARTA - Ketum Majelis Utama Travel Indonesia Arahan Haji dan Umrah (Mutiara Haji) Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan akan memberangkatkan jemaah (umrah) Indonesia akhir Februari mendatang.
Saat ini Mutiara Haji yang beranggotakan 29 travel tengah mendata siapa saja jemaah yang akan diprioritaskan berangkat.
Dia menyebutkan data sementara sebanyak 706 jemaah dari 4 travel yang siap diberangkatkan pada Februari. Angka ini nantinya akan terus bertambah karena masih 25 travel lagi belum mengajukan nama-nama jemaahnya.
"Insyaallah umrah perdana dari asosiasi Mutiara Haji dilaksanakan akhir Februari," kata Ustaz Khalid Basalamah di sela-sela Munas I Asosiasi Mutiara Haji, Kamis (13/1).
Mengenai biaya, Ustaz Khalid menyampaikan, asosiasi masih mengumpulkan berbagai masukan dari semua anggota. Dari usulan-usulan tersebut akan dipilih salah satu.
Pastinya kata Ustaz Khalid, paket umrah yang ditawarkan kepada jemaah sangat transparan. Artinya jemaah diberikan pilihan, apakah paket hotel bintang 3, 4 atau 5.
"Paket umrah dari Mutiara Haji mengutamakan transparansi. Paket bintang 5 ya bintang 5 beneran. Begitu juga bintang 4 dan 3," tegas pendakwah kondang ini.
Ustaz Khalid menambahkan salah satu keunggulan dari asosiasi Mutiara Haji ada pada transparansi. Tidak ada itu hotel bintang 4 setara bintang 5 atau bintang 3 setara bintang 4. Yang ditawarkan paket jujur, apa adanya.