Usung Soeharto, PKS Diprotes
Senin, 10 November 2008 – 16:26 WIB
Fahri mengatakan, setiap tokoh yang muncul dalam iklan PKS bukan berarti lepas dari berbagai kesalahan. Tapi perlu diketahui, hanya kebaikannyalah yang diambil. Kata Fahri, setiap orang ada sisi kebaikan dan keburukannya. “Soekarno juga punya kesalahan dengan menerbitkan Dekrit Presiden, begitu juga yang lainnya,” kata dia.
Hal senada disampaikan Ketua DPR HR Agung Laksono. Menurut dia, untuk gelar pahlawan bagi Soeharto, Golkar sebenarnya sudah mengusulkan jauh haris sebelumnya kepeda pemerintah. Alasan Golkar, karena Soehato layak sebagai presiden dan guru bangsa. “Jasa dan kebaikan beliau (Soeharto) lebih besar dari keburukannya. Jadi sangat pantas bila beliau jadi pahlawan dan guru bangsa,” terang Agung.