UT jadi PTN Anak Petani, Atlet Dunia hingga Pejabat Negara, Keren!
"Saya tertarik masuk UT karena bisa mengatur waktu antara tugas melatih dan fokus belajar," kata Candra, peraih medali emas Olimpiade.
Hal senada disampaikan Marvin Alexa dan Muhammad Albagir yang merupakan atlet berprestasi dalam olahraga futsal di tingkat ASEAN.
Mereka mengaku mendapatkan kemudahan menempa kemampuannya di bidang akademik dan di sisi lain tetap bisa berlatih agar berprestasi mengharumkan nama bangsa di kancah dunia.
"Kemudahan di UT membuat kami bisa berprestasi secara akademik dan juga prestasi di dunia olahraga," kata Muhammad Albagir, penjaga gawang Timnas Futsal Indonesia yang meraih penghargaan kiper terbaik pada AFF Futsal Championship 2022.
Marvin Alexa, anggota timnas futsal yang kini mahasiswa UT S1 Manajemen UPBJJ UT Jakarta, mengatakan, kemudahan membagi waktu dengan aktivitasnya sebagai atlet membuat dirinya mantap kuliah di UT.
Jadwal kuliah yang bisa diatur membuat pemuda kelahiran Papua ini bisa tetap belajar bahkan di sela-sela ketatnya jadwal bertanding.
Sementara, para pejabat negara pun banyak yang melanjutkan kuliah di UT.
Sebut saja Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), bupati Merangin, bupati Sukamara, dan puluhan kepada daerah lainnya.