Utang Bakrie Gagal Bayar
Senilai Rp 144 M, Terkait Gadai SahamSelasa, 18 November 2008 – 02:42 WIB
Meski demikian, Nalinkant memastikan belum ada renegosiasi dengan Northstar. Tapi, dia mengakui bahwa memang akan adjustment harga terkait hasil due diligence. Yuanita menjamin, BNBR akan mengamankan 35 persen saham BUMI. ’’Memang ada yang dicatatkan atas nama bank kustodian dan nama investor yang bertindak sebagai counter party transaksi repo,’’ ujar kakak artis Alya Rohali itu.
Nalin, sapaan karib Nalinkant, menambahkan, pihaknya akan membeli BUMI lewat pasar jika memang ada eksekusi saham dari kreditor yang utangnya tak bisa dibayar BNBR. Di tengah aksi penjualan itu, manajemen BUMI Kamis lalu mengumumkan akan membeli kembali (buyback) hingga 3,3 miliar saham dengan dana Rp 8,25 triliun. Saham akan dibeli kembali dengan harga Rp 2.500 per lembar.
Hingga kini BUMI berencana menerbitkan medium term notes (MTN/surat utang jangka menengah) hingga Rp 6 triliun dengan tenor 1-2 tahun. PT Asia Kapitalindo Securities dan Samuel Sekuritas akan menjadi penjamin emisi. Sayang, Nalin tak mau berkomentar tentang aksi BUMI tersebut. ’’Jangan tanya itu,’’ ujarnya.