Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Velove: Papa akan Berjuang

Kamis, 11 Agustus 2016 – 12:05 WIB
Velove: Papa akan Berjuang - JPNN.COM
Velove Vexia saat berada di Gedung KPK memberikan semangat untuk papanya, OC Kaligis. Foto dok JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Pengacara Otto Cornelis Kaligis terkejut dan tak terima hukumannya diperberat Mahkamah Agung.

Kaligis akan mengajukan peninjauan kembali agar mendapat hukuman yang lebih adil.

"Pastilah ya, kayaknya akan mengupayakan PK ya," kata Velove Vexia, anak Kaligis di kantor KPK, Kamis (11/8).

Ia mengaku tidak tahu soal teknis pengajuan PK. Termasuk soal bukti baru yang akan diajukan sang papa. Namun, Velove menegaskan, papanya pasti akan berjuang mendapat keadilan.

"Pasti kami akan PK. Papa akan berjuang," ucap Velove.

Ia mengatakan, ayahnya shock karena tidak beritahu ada sidang kasasi di MA. Karenanya, kata Velove, sang papa hanya tahu ketika ada putusan.

"Pihak papa tidak diberitahukan. Malah dibilang sidangnya ditunda, tapi ternyata ada sidang," katanya.

Seperti diketahui, MA menolak kasasi Kaligis. Hukuman pengacara kondang ini diperberat menjadi 10 tahun penjara, denda Rp 500 juta subsider enam bulan kurungan.

JAKARTA - Pengacara Otto Cornelis Kaligis terkejut dan tak terima hukumannya diperberat Mahkamah Agung. Kaligis akan mengajukan peninjauan kembali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News