Versi KPK: Kronologi Cekcok Antara Anak Amien Rais dengan Nawawi Pomolango
Namun, pria asal Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara justru dikejutkan suara Mumtaz yang menegur balik. Putra ketiga Amien Rais itu menangakan menanyakan identitas Nawasi.
Fikri menjelaskan, saat itu Nawawi mengaku sebagai penumpang biasa yang mengingatkan Mumtaz demi keselamatan bersama. Namun, Mumtaz malah membawa-bawa pimpinan Komisi III DPR yang juga sama-sama duduk di kelas bisnis pesawat tujuan Garuda itu.
"Penumpang tersebut tidak mengindahkan dan menyampaikan beberapa hal, hingga terucap salah satu kalimat yang kurang lebih mengatakan bahwa ia bersama wakil ketua Komisi III DPR dengan mengarah ke salah satu kursi kedua di belakang Pak Nawawi," tutur Fikri.
Nawawi lantas merespons dengan mengatakan bahwa sudah menjadi kewajiban sesama penumpang untuk menjaga keselamatan bersama. Pria kelahiran 28 Februari 1962 itu tak membawa-bawa urusan jabatan, termasuk di DPR RI.
"Apalagi mengingatkan penumpang lain yang menelpon saat pesawat mengisi bahan bakar adalah demi keselamatan bersama seluruh penumpang," jelas dia.
Kemudian salah satu orang yang disebut-sebut sebagai wakil ketua Komisi III itu menengahi Mumtaz dengan Nawawi. Namun, Nawawi menganggap persoalan itu bukan menyangkut pribadinya, melainkan menyangkut aturan penerbangan yang harus dipatuhi semua penumpang.
Nawawi lantas mengatakan bahwa dirinya akan melaporkan soal itu kepada petugas berwenang di Bandara Soekarno-Hatta Jakarta. "Setelah turun di Bandara Soekarno-Hatta lalu memberikan informasi adanya kejadian tersebut kepada Kapospol Terminal 3F," kata Fikri.
Pihak PT Garuda Indonesia pun telah menghubungi Nawawi guna menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas tindakan yang dilakukan selaku penumpang maskapai BUMN itu demi keselamatan penerbangan.