Via Vallen Belum Pernah Terima uang dari YouTube, Kok Bisa?
jpnn.com, JAKARTA - Meski populer di YouTube, Via Vallen ternyata tidak pernah mendapat keuntungan secara materi dari platform video tersebut. Hal itu disampaikannya saat menjawab tudingan telah mengomersialkan lagu Sunset di Tanah Anarki milik Superman Is Dead.
"Ngomong-ngomong soal digital, kalau kalian mau menanyakan soal cover di YouTube Via Vallen Official, sampai detik ini pun Via Vallen Official YouTube saya belum pernah mencairkan uang 1 rupiah pun," ungkap Via Vallen di akun Instagram miliknya, Senin (12/11).
Penyanyi dangdut asal Sidoarjo itu menyebut, akun YouTube miliknya 'Via Vallen Official' belum pernah menerima uang dari YouTube meski lagunya banjir views. Untuk membuktikan, Via Vallen mempersilakan semua orang menanyakan langsung ke pihak YouTube Indonesia.
"Jika kalian ragu dengan statement saya ini, kalian bisa langsung cek ke kantor YouTube yang ada di Indonesia untuk menanyakan kebenaran soal akun YouTube saya," ujarnya.
Meski demikian, Via Vallen tidak masalah dirinya tidak mendapat pendapatan dari YouTube. Dia mengaku mengcover lagu di sana bukan semata untuk uang. Namun dirinya meraih penghasilan dari panggung off-air.
"Tujuan saya mengcover lagu untuk diunggah di YouTube sekali lagi bukan untuk uang. Jadi selama ini saya hanya mendapatkan uang dari off air panggung ke panggung, bukan dari digital. Dan saya rasa itu sudah lebih dari cukup untuk hidup saya dan keluarga saya," papar Via Vallen. (mg3/jpnn)