Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Video Viral Asusila Dua Pelajar Beredar, Begini Respons Pak Bupati

Senin, 07 Oktober 2019 – 06:29 WIB
Video Viral Asusila Dua Pelajar Beredar, Begini Respons Pak Bupati - JPNN.COM
Ilustrasi video asusila. Foto : ANTARA/Ardika

jpnn.com, TUBAN - Viralnya video asusila yang diperankan pasangan pelajar SMK di Kabupaten Tuban mendapat tanggapan dari Bupati Tuban Fathul Huda. 

Fathul mengakui sudah mendapat laporan adanya video asusila yang viral dan meresahkan masyarakat karena berkaitan dengan pelajar.

"Saya sudah mendapatkan laporan terkait viralnya video asusila tujuh pelajar di dalam sebuah kamar itu," kata Fathul.

Meski demikian, bupati yang juga pengusaha batubara ini enggan memberikan komentar. Fathul memilih menyerahkan sepenuhnya kasus ini kepada pihak kepolisian, agar mengusut tuntas video yang mencoreng dunia pendidikan di Tuban itu.

Sementara itu, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan mendalam, terhadap tujuh pelajar dari 2 SMK yang terekam di dalam video tersebut. Pihak kepolisian juga memanggil pihak sekolah serta orang tua para pelajar itu.

Diberitakan sebelumnya, warga Tuban dihebohkan dengan video asusila yang diperankan pelajar SMK.

Video berdurasi 6 detik menjadi viral, setelah tersebar melalui sejumlah grup media sosial, Facebook dan Whatsapp. (pul/pojokpitu/jpnn)

Viral video asusila pelajar yang diperan sepasang siswa siswi dan disaksikan beberapa temannya.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News