Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Video Viral, Satpol PP Merebut Skateboard 2 Pemuda di Bundaran HI

Kamis, 04 Maret 2021 – 17:50 WIB
Video Viral, Satpol PP Merebut Skateboard 2 Pemuda di Bundaran HI - JPNN.COM
Tampak petugas Satpol PP DKI Jakarta menertibkan pemuda yang bermain skateboard di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (3/3). Foto: Instagram/jakarta.terkini

jpnn.com, JAKARTA - Video yang memperlihatkan dua pemuda yang bermain skateboard di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, diamankan Satpol PP DKI Jakarta, viral di media sosial (medsos).

Dalam video yang diunggah akun Instagtam @jakarta.terkini, tampak dua pemuda mempertahankan skateboard-nya yang hendak dirampas petugas Satpol PP.

Sejumlah petugas Satpol PP berusaha membawa keduanya beserta skateboard mereka ke Kantor Satpol PP untuk didata dan diberi pengarahan.

Terkait hal tersebut, Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu (3/3) sore di kawasan Bundaran HI, Thamrin, Jakarta Pusat.

Alasan petugas menertibkan kedua pemuda tersebut ialah karena mereka tidak menerapkan protokol kesehatan Covid-19 saat bermain skateboard di atas trotoar.

"Tanpa gunakan masker, berkerumun dan sebagainya. Itu sudah di awal sudah diingatkan untuk selalu menggunakan masker dan tidak kerumunan. Kemudian kemarin sore didapati begitu lagi," kata Arifin saat dikonfirmasi, Kamis (4/3).

Petugaa Satpol PP hendak membawa kedua pemuda itu ke kantor untuk didata dan diberi edukasi agar selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Arifin menjelaskan bahwa pihaknya membolehkan para pemuda untuk bermain skateboard di trotoar asal tetap menerapkan protokol kesehatan.

Video viral di medsos, petugas Satpol PP DKI Jakarta merebut skateboard milik dua pemuda di kawasan Bundaran HI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News