Viral Cuplikan Sitkom Bajaj Bajuri Bahas Virus Mirip COVID-19
jpnn.com, JAKARTA - Sitkom Bajaj Bajuri tengah viral di media sosial. Sebabnya, salah satu episode lama sitkom tersebut diduga menyinggung soal virus yang mirip dengan COVID-19.
Hal itu diketahui dari cuitan akun Twitter @gilang_mahesa yang memperlihatkan video percakapan Said dengan Oneng.
“17 tahun yang lalu, Bajaj Bajuri sudah ngingetin kita semua, hanya Oneng yang percaya,” tulis akun tersebut, baru-baru ini.
“Kalian enggak mau percaya sih jadinya gini kan he he he #CandaSenja,” lanjutnya.
17 tahun yang lalu Bajaj Bajuri sudah ngingetin kita semua , hanya Oneng yang percaya, kalian nggak mau percaya sih jadinya gini kan
He he he he #CandaSenja pic.twitter.com/tiDSWe5k7E — Gilang Mahesa (@Gilang_Mahesa) May 9, 2020
Dalam video percakapan itu, Said mengungkap tentang virus dari Tiongkok yang gejala dan ciri-cirinya mirip dengan COVID-19.
"Itu penyakit menular dari China mpok, gejalanye panas dingin sama batuk, bahaya mpok, penyakit itu bisa nular, yang udah kena bisa meninggal," ujar Said dalam cuplikan video tersebut.