Volume Ekspor Ikan Meningkat
Rabu, 03 Oktober 2012 – 09:06 WIB
JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memanfaatkan bulan mutu untuk meningkatkan volume ekspor. Jaminan kualitas (quality assurance) menjadi kunci mempermudah akses pasar produk perikanan belahan dunia. KKP terus berupaya untuk meningkatkan jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan nasional maupun internasional pada proses produksi, pengolahan, dan distribusi. Hal itu diungkapkan Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo dalam acara Pencanangan serta Seminar Bulan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan di Bali, Selasa (2/10). "Upaya peningkatkan jaminan kualitas mutu produk perikanan dan keamanan hasil perikanan yang dilakukan KKP telah berdampak positif terhadap peningkatan nilai dan volume ekspor produk perikanan tahun ini," jelasnya.
Nilai ekspor produk perikanan Indonesia sendiri hingga Semester pertama 2012 tercatat sebesar USD 1,9 miliar atau meningkat sebesar 17,92 persen dibandingkan periode yang sama 2011. Sedangkan volume ekspor pada semester pertama tahun ini meningkat sebesar 14,5 persen, dari 521,6 ribu ton tahun lalu menjadi 597,2 ribu ton pada 2012. Peningkatan ekspor juga diikuti dengan peningkatan sebesar 26,32 persen neraca perdagangan produk perikanan, dari sebesar USD 1,36 milyar pada 2011, meningkat menjadi USD 1,72 miliar pada 2012. (nel)