Wagub DKI Bilang JIS Layak untuk Final Liga Champions, Ini Alasannya
Dia mengungkapkan kepercayaan pihak swasta untuk menjadi sponsor dan berinvestasi pada klub-klub sepakbola di Eropa merupakan hal yang perlu dipelajari, didalami, dan diterapkan di Indonesia.
"Kami berharap, semoga saat ini Persija dan klub Indonesia lainnya sedang menjalani tahapan menuju klub kelas dunia seperti Liverpool, MU, Real Madrid, Bayer Munchen, AC Milan, dan lainnya," tuturnya.
Dia berharap pemain bola asal Indonesia mampu menembus klub dunia dengan bayaran yang tentunya fantastis.
Potensi itu, kata dia, cukup besar mengingat anak-anak asal Indonesia sudah mampu menembus kampus terbaik dunia di antaranya Oxford, Stanford, Harvard, MIT, dan Cambridge.
Riza menyebutkan gaji pemain seperti Mohamed Salah mencapai Rp 3,7 miliar per pekan dan Cristiano Ronaldo Rp 7,1 miliar per pekan.
Tentunya, kata dia, pendapatan klub sepak bola di Inggris terbilang besar, sehingga berani menggaji pemain dengan angka fantastis itu.
"Mestinya anak-anak Indonesia juga mampu menembus dan bermain di klub-klub seperti Liverpool, Manchester United, dan Chelsea," kata Wabug Ariza. (Antara/jpnn)