Wagub Lampung Jauh-Jauh ke Semarang Demi Berguru pada Ganjar Pranowo
jpnn.com, SEMARANG - Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim begitu antusias saat bertemu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Wagub yang akrab disapa Nunik mengaku jauh-jauh datang dari Lampung untuk belajar cara Jateng menekan angka kemiskinan.
“Kami terima kasih bapak gubernur sudah berkenan kami repoti di tengah kesibukannya dan berkenan berbagi tipsnya mengatasi kemiskinan di Jawa Tengah,” kata Nunik dalam pertemuannya di Ruang rapat lantai dua, kantor Pemprov Jateng, Jumat (29/7).
Di kesempatan itu, Nunik bertanya kiat-kiat Ganjar dalam membangkitkan UMKM.
Seperti bagaimana Ganjar mampu menggandeng marketplace besar dan membuat UMKM lebih mandiri serta kreatif.
Ganjar pun memaparkan berbagai upaya Pemprov Jawa Tengah dalam memajukan UMKM.
Salah satunya melibatkan berbagai macam pendanaan, mulai dari Baznas, CSR perusahaan, hingga filantropi. Ganjar juga menjelaskan bagaimana membimbing masyarakat pada ekonomi digital.
“Kami sengaja belajar dari best practice di Jawa Tengah karena di Indonesia atau nasional yermasuk terbaik,” kata Nunik usai pertemuan.