Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wagub Sulut Steven Kandouw Minta Maaf kepada Prabowo, Ini Masalahnya

Selasa, 16 Januari 2024 – 10:01 WIB
Wagub Sulut Steven Kandouw Minta Maaf kepada Prabowo, Ini Masalahnya - JPNN.COM
Wagub Sulut sekaligus Wakil Ketua DPD PDIP Sulawesi Utara Steven Kandouw memohon maaf kepada Prabowo Subianto, Partai Gerindra dan pihak terkait lainnya pasca orasi di Langowan, Kabupaten Minahasa, Sabtu pekan lalu. ANTARA/Karel A Polakitan.

jpnn.com, MANADO - Wakil Gubernur sekaligus Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara Sulut Steven Kandouw minta maaf kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang juga Capres RI Prabowo Subianto.

Permintaaan maaf dari Steven Kandouw juga ditujukan kepada Partai Gerindra dan pihak terkait lainnya pascaorasinya di Langowan, Kabupaten Minahasa, Sabtu pekan lalu.

Menurut Steven, permohonan maafnya itu terkait hiruk-pikuk di medsos dua hari terakhir tentang pelaksanaan kampanye di Langowan, di mana dirinya menyampaikan orasi.

"Dari lubuk hati terdalam, tidak dipaksakan, tetapi kesadaran pribadi, saya mau sampaikan kepada sahabat-sahabat, saudara-saudara di Langowan, TKD Prabowo-Gibran, termasuk keluarga besar Maengkom-Sigar, permohonan maaf sebesar-besarnya," kata Steven kepada wartawan di Manado, Senin.

Wagub Sulut mengatakan bila dalam orasi tersebut ada kata-katanya yang menyinggung, tidak membuat nyaman, menyakiti hati, dia memohon dimaafkan.

"Sekali lagi saya menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya," lanjut ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Sulut itu.

Sebagai pejabat publik, Steven menyampaikan bahwa pelaksanaan pemilu harus menciptakan suasana yang kondusif.

"Walau berbeda afiliasi politik, beda partai, beda capres dan cawapres, kita harus berbesar hati bahwa kedamaian, harmoni harus menjadi yang prioritas," tuturnya.

Wagub Sulut sekaligus Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara Sulut Steven Kandouw minta maaf kepada Prabowo Subianto dan Gerindra. ini masalahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close