Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waketum Nasdem Yakin Rusdy Mastura bisa Memajukan Sulteng

Senin, 19 Oktober 2020 – 23:25 WIB
Waketum Nasdem Yakin Rusdy Mastura bisa Memajukan Sulteng - JPNN.COM
Rusdy Mastura saat deklarasi maju di Pilgub Sulteng. Foto: Dok. Demokrat

jpnn.com, PALU - Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem Ahmad M. Ali mengatakan majunya Rusdy Mastura dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tengah (Sulteng) bukan karena keinginan golongan apalagi pribadi. 

Rusdy ikut pada pesta demokrasi kali ini atas dorongan besar dari seluruh masyarakat Provinsi Sulawesi Tengah.

Oleh sebab itu dia memberikan dorongan penuh terhadap Cagub Sulteng nomor urut 2. Karena baginya hal tersebut jelas membuktikan bahwa Rusdy merupakan pemimpin idaman yang sudah lama dinantikan kehadirannya.

"Beliau (Pak Rusdy) pemimpin yang dilahirkan untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat. Beliau adalah pemimpin yang dikehendaki masyarakat Sulteng untuk menjadi seorang gubernur," kata Ahmad M. Ali saat ditemui di Desa Taopa, Parigi Moutong.

Dia menambahkan, keinginan yang sudah terbangun dari seluruh elemen masyarakat untuk memenangkan Rusdy - Ma'mun harus terus dijaga dengan baik agar tetap konsisten sampai waktu dilaksanakannya masa pencoblosan 9 Desember nanti.

Ditambah lagi, kata Ahmad, hal tersebut juga sebagai bentuk nyata dalam upaya melakukan perubahan bagi kemajuan Sulteng ke depan.

Untuk itu, dia pun berharap supaya seluruh masyarakat.bisa bergerak bersama merapatkan barisan menjaring banyak suara.

"Keinginan ini harus jadi komitmen bersama masyarakat Sulteng yang ingin melakukan perubahan di negeri ini. Ini adalah usaha ikhtiar untuk berjuang agar kemenangan ini bisa terlaksana," imbuhnya.

Wakil Ketua Umum Partai NasDem yakin program dari pasangan Rusdy - Ma'mun akan bisa membangun Sulteng.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close