Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wakil Ketua DPD RI Mengundang Drummer Ember Bekas, Viral

Sabtu, 03 April 2021 – 21:02 WIB
Wakil Ketua DPD RI Mengundang Drummer Ember Bekas, Viral - JPNN.COM
Wakil Ketua DPD RI Sultan B Najamudin (kiri) mengundang Deden Pramana alias Deden Noy, drummer ember bekas di kediamannya, Jakarta Selatan, Sabtu (3/4). Foto: Humas DPD RI

Menurtu Eks Wakil Gubernur Bengkulu itu, setiap orang memiliki kesempatan yang sama dalam menjadi terkenal atau sukses melalui konten kreatif selama konten yang dihasilkan tersebut dapat menginspirasi banyak orang.

Semua ini bermula ketika permainan YouTuber asal Indonesia, Deden Noy memainkan lagu Dream Theater, Metropolis - Part I: The Miracle and the Sleeper, menggunakan drum yang terbuat dari galon, ember dan kaleng menuai pujian Mike Portnoy. Bekas drumer Dream Theater itu bahkan akan memberi Deden sebuah drum baru.

Portnoy saat posting di media sosialnya pada Rabu, 17 Maret, mengungkap dirinya menerima ratusan atau bahkan ribuan pesan dan tag dari seluruh dunia yang ingin dirinya melihat permainan drummer asal Bengkulu tersebut.

Selain memberikan pujian, Portnoy yang meninggalkan Dream Theater pada September 2010 - itu berjanji akan menghadiahi Deden drum baru dengan dukungan dari Tama dan Sabian.

Terakhir, Deden Noy menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian, pesan dan kesan yang diberikan oleh Wakil Ketua DPD RI, Sultan B Najamudin.

“Saya gugup diundang dan bisa bicara bertatap muka langsung bersama beliau. Selama ini saya hanya mendengar tentang beliau dari cerita dan berita saja. Sedangkan hari ini saya diterima sebagai undangannya. Ini luar biasa. Dan, saya berharap kepada beliau (Sultan, red) selalu dapat menjadi panutan kami masyarakat Bengkulu,” katanya.

Adapun agenda Deden Noy di Jakarta juga dalam rangka menghadiri undangan dari beberapa stasiun TV Nasional dan para Youtuber terkemuka Indonesia.(fri/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Seorang pria asal Bengkulu bernama Deden Pramana alias Deden Noy belakangan ini viral di media sosial bertemu Sultan B Najamudin.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close