Wakil Ketua DPR: Pemerintah Gagal Atasi Separatis Papua
Rabu, 05 Desember 2018 – 11:48 WIB
Selain dibutuhkan ketegasan tindakan aparat keamanan di lapangan, sikap diplomasi pemerintah terhadap isu Papua juga harus lebih ofensif. "Ini salah satu catatan penting," tegasnya.
Menurut dia, upaya diplomasi Kelompok Separatis Papua (KSP) untuk memisahkan Papua dari NKRI dilakukan terorganisir dan sistematis. Baik di level regional pasifik, maupun internasional. Mulai dari penggalangan opini publik, dana, dan bahkan lobi internasional. Upaya-upaya tersebut, tentunya perlu direspons secara totalitas oleh pemerintah Indonesia. "Tak bisa lagi dipandang sebelah mata," ungkap wakil ketua umum Partai Gerindra itu. (boy/jpnn)