Wakil Ketua MPR: Musyawarah dan Gotong Royong Jati Diri Bangsa Indonesia
jpnn.com, LEBAK - Wakil Ketua MPR Yandri Susanto menegaskan musyawarah dan gotong royong merupakan jati diri bangsa Indonesia.
Hal itu disampaikannya dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR kepada masyarakat di Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Banten, Jumat (1/9).
Turut hadir Staf Khusus Wakil Ketua MPR Yahdil Abdi Harahap, dan Ketua Barisan Muda PAN Banten Agung Sukmana.
Yandri menyampaikan pentingnya musyawarah dalam menyelesaikan masalah.
Menurutnya, semua hal dimusyawarahkan bersama sehingga keputusan yang diambil melibatkan semua pihak.
"Kalau ada masalah jalan keluarnya dicari dengan musyawarah. Jangan dibesar-besarkan sehingga tidak mendapatkan solusi namun menambah pelik persoalan yang ada," pesannya.
Dia menegaskan sebagai bangsa yang memiliki Pancasila, semua persoalan yang ada di masyarakat harus diselesaikan dengan mengedepankan musyawarah untuk mencapai mufakat.
"Budaya gotong royong juga sudah menjadi jati diri dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia," tegas Yandri Susanto.