Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wali Kota Pulang Haji, Ruang Kerjanya Berantakan

Rabu, 13 September 2017 – 01:04 WIB
Wali Kota Pulang Haji, Ruang Kerjanya Berantakan - JPNN.COM
Ruang kerja wali kota Banjarmasin berantakan. Foto: Radar Banjarmasin/JPNN

jpnn.com, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina tak bisa langsung berkantor karena ruang kerjanya berantakan lantaran masih direnovasi.

Padahal, menurut perencanaan, renovasi dilakukan saat Ibnu melaksanakan ibadah haji selama 40 hari.

Renovasi ternyata molor. Dampaknya, ruang kerja wali kota tak dapat digunakan karena berantakan dan penuh dengan serpihan kayu.

Ibnu sementara memilih berkantor di rumah dinasnya di Jalan A Yani.

Kasubag Peralatan dan Rumah Tangga Bagian Umum Setdakot Banjarmasin Marzuki mengakui ada keterlambatan estimasi pengerjaan renovasi ruang kantor wali kota.

“Estimasi waktunya memang meleset dari jadwalnya. Seharusnya sudah selesai sebelum Pak Wali datang dari ibadah haji. Namun, kami sudah menyampaikan kepada wali kota. Beliau memakluminya,” katanya, Senin (11/9).

Pihaknya juga sudah menyiapkan ruang rapat berintegrasi yang terletak di sebelah ruang kantor wali kota.

Renovasi ruang kerja dilakukan secara total dengan melamin bernuansa cerah. Biaya yang dikeluarkan mencapai Rp 200 juta.

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina tak bisa langsung berkantor karena ruang kerjanya berantakan lantaran masih direnovasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close