Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wanita Emas: Ridwan Kamil Tidak Layak jadi Capres, Begini Alasannya

Senin, 09 Agustus 2021 – 22:12 WIB
Wanita Emas: Ridwan Kamil Tidak Layak jadi Capres, Begini Alasannya - JPNN.COM
Ketua Umum Partai Era Masyarakat Sejahtera (Emas) Hasnaeni saat melakukan kunjungan ke Sukabumi, Jawa Barat. Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, SUKABUMI - Ketua Umum Partai Era Masyarakat Sejahtera (Emas) Hasnaeni menilai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tidak layak menjadi calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Sebab, menurutnya pria itu tak mampu memperbaiki kondisi di wilayahnya.

“Masukan saya ke Pak Ridwan Kamil, janganlah bermimpi untuk menjadi calon presiden 2024, karena membereskan orang yang tidak bermasker saja tidak bisa,” kata Hasnaeni, Senin (9/8).

Hasnaeni menyampaikan hal itu ketika melihat banyak warga di salah satu wilayah Sukabumi, yakni Citarik, tak mengenakan masker. Hal ini ia dapati kala dirinya hendak membeli ikan di wilayah tersebut.

“Saya tadi beli ikan di pelabuhan ikan di Sukabumi. Saya melihat orang yang tidak menggunakan masker di Citarik, ya," ujar Hasnaeni.

Oleh karena itu, Hasnaeni pun berinisiatif membagikan masker kepada masyarakat yang tak mengenakan masker. Seiring dengan itu, dia membagikan uang Rp 50 ribu kepada mereka guna meringankan beban masyarakat semasa pandemi Covid-19.

Hasnaeni menyayangkan masih ada daerah di Indonesia yang warganya mengabaikan terhadap protokol kesehatan (prokes).

Menurut dia, hal ini menjadi tanggung jawab kepala daerah di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi.

Ketua Umum Partai Era Masyarakat Sejahtera (Emas) Hasnaeni menilai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tidak layak menjadi calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News