Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wapres Jamin Tak Ada Black Out

Jumat, 07 November 2008 – 01:19 WIB
Wapres Jamin Tak Ada Black Out - JPNN.COM
Foto : SETWAPRES
 JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla menjamin tidak akan ada black out di sistem kelistrikan Jawa-Bali yang disebabkan kurangnya pasokan batu bara. Pemerintah akan memaksa seluruh kontraktor pertambangan batu bara memenuhi seluruh kebutuhan dalam negeri sebelum memenuhi kontrak ekspor.

’’Kontraktor pertambangan wajib memasok kebutuhan dalam negeri. Kalau kebutuhan dalam negeri terpenuhi, baru boleh diekspor. Itu bunyi undang-undangnya. Itu juga bunyi kontraknya,” ujar Kalla di sela-sela peninjauan pembangunan PLTU Labuan di Pandeglang, Banten, kemarin (6/11).

Kalla didampingi Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil, Direktur Listrik dan Pemanfaatan Energi Departemen ESDM J. Purwono, serta Direktur Konstruksi Pembangkit PT PLN Persero Agung Nugroho.

Sebelumnya, PLN menyatakan sistem kelistrikan Jawa-Bali terancam padam karena keterlambatan pasokan batu bara di lima pembangkit.

Akibatnya, persediaan batu bara rata-rata kurang dari 30 hari. Penyebabnya, antara lain, kontraktor memilih memenuhi kontrak ekspor yang harganya lebih tinggi dibanding harga dalam negeri. ’’Undang-undang mengatakan, batu bara itu milik negara. Perusahaan pertambangan, baik itu Arutmin, Adaro, atau KPC itu hanya kontraktor,” ujar Kalla.

 JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla menjamin tidak akan ada black out di sistem kelistrikan Jawa-Bali yang disebabkan kurangnya pasokan batu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News