Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wapres Ma'ruf Amin Tersanjung, Tak Menyangka akan Mendapat Anugerah

Selasa, 01 September 2020 – 20:25 WIB
Wapres Ma'ruf Amin Tersanjung, Tak Menyangka akan Mendapat Anugerah - JPNN.COM
Wapres Ma'ruf Amin. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin akan dianugerahi gelar honoris causa.

Kali ini pemberian gelar kehormatan itu berasal dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

Kabar ini disampaikan Rektor UNJ Komarudin beserta jajaran kepada Wapres Ma'ruf Amin melalui konferensi video di kediaman resmi Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Selasa (1/9).

Dalam komunikasi virtual itu, Komarudin mengungkapkan bahwa UNJ akan memberikan gelar honoris causa di bidang kebangsaan kepada Wapres ke-13 RI itu.

Komarudin juga melaporkan, UNJ tengah menyiapkan buku terkait pemikiran Wapres Ma'ruf mengenai negara kesepakatan (darul mitsaq), karena konsep ini dinilai sangat relevan untuk diterapkan di Indonesia yang memiliki keberagaman suku, ras, maupun agama.

Proses administrasi dan teknis terkait pembuatan buku pemikiran wapres direncanakan akan selesai pada bulan September.

Sedangkan penganugerahan gelar honoris causa pada Oktober mendatang.

“Pemberian gelar doktor honoris causa akan kami lakukan pada Oktober. Di September akan proses persyaratan-persyaratan administrasi kemudian akan melengkapi persyaratan akademis di UNJ,” kata Komarudin.

Menurut Komarudin, pemikiran Ma'ruf Amin itu sangat relevan diterapkan di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News