Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wapres Optimistis Industri Pariwisata di Bali Akan Bangkit dengan Satu Syarat

Kamis, 29 Juli 2021 – 22:45 WIB
Wapres Optimistis Industri Pariwisata di Bali Akan Bangkit dengan Satu Syarat - JPNN.COM
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin. ANTARA/HO-SM/RJP-BPMI Setwapres/pri.

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden Ma’ruf Amin optimistis industri pariwisata di Bali akan kembali bangkit.

Syaratnya, harus terbentuk herd immunity atau kekebalan komunal terlebih dahulu.

Untuk itu wapres mendorong Pemerintah Provinsi Bali mempercepat vaksinasi COVID-19 kepada masyarakat.

Menurut wapres, ketika herd immunity terbentuk maka para wisatawan akan merasa aman dan nyaman untuk mengunjungi Pulau Dewata.

Demikian dikemukakan Wapres Ma’ruf saat memimpin rapat koordinasi dengan Gubernur Bali Wayan Koster dan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Provinsi Bali secara daring, Kamis (29/7).

"Perlu dipastikan agar herd immunity ini dapat segera tercapai."

"Selain untuk melindungi warga Bali, pemenuhan target vaksinasi akan membantu juga meyakinkan para wisatawan bahwa Bali sudah menjadi daerah yang selain indah juga aman," ujar Wapres Ma'ruf Amin.

Wapres juga mendorong Pemprov Bali dan Satgas COVID-19 setempat untuk meningkatkan pengetesan, pelacakan dan perawatan atau 3T (testing, tracing, treatment) kepada masyarakat.

Wakil Presiden Ma'ruf Amin meyakini industri pariwisata di Bali akan bangkit asal satu syarat ini terpenuhi.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News