Warga Brebes Bersyukur Akses Jalan Sudah Mulus Berkat Pak Ganjar
jpnn.com, BREBES - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, memberikan bantuan untuk memperbaik jalan ruas Pabatan-Rengaspandawa di Desa Glonggong, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes.
Jalan itu sebelumnya rusak dan berlubang akibat tonase kendaraan berat.
Seorang warga Desa Glonggong bernama Jahid menjelaskan jalan tersebut merupakan akses yang sering dilalui kendaraan berat pengangkut bawang yang membuat kondisinya berlubang.
"Kondisi jalan ini dulunya memang rusak parah, tapi alhamdulillah sekarang sudah diperbaiki dari ujung sana di perbatasan Kecamatan Wanasari," ungkap Jahid, Kamis (3/11).
Jahid menilai, jalanan tersebut rentan menjadi rusak lantaran awal perbaikannya hanya menggunakan aspal saja.
Namun, kini setelah mendapatkan bantuan, jalan tersebut tak hanya diaspal saja, tetapi juga dicor.
"Sekarang bersyukur diaspal juga dicor juga, jadi mudah-mudahan bisa awet," ucap Ganjar.
Pria 54 tahun ini mengatakan, bantuan yang digelontorkan senilai Rp 12 miliar dengan nilai kontrak Rp 11,4 miliar dan disalurkan melalui Pemerintah Kabupaten Brebes menggunakan APBD Pemprov Jawa Tengah 2022.