Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Warga Tambangboyo Bakal Direlokasi ke Flat Milik Pemkot

Kamis, 13 September 2018 – 23:13 WIB
Warga Tambangboyo Bakal Direlokasi ke Flat Milik Pemkot - JPNN.COM
Kampung Tambangboyo. FOTO : Jawa Pos
Senada dengan Ridwan, Lurah Pacar Keling Sri Sukariati mengatakan, upaya saat ini adalah relokasi. Bukan pemberian ganti rugi. "Kan sudah dulu," ucapnya. Adapun empat 4 KK non-KTP Surabaya tidak mendapat hak menghuni flat.

Seorang warga, Lilik Solicha, 48, mengaku legawa dengan relokasi. "Saya ngikut apa kata pemkot. Tapi, ya namanya orang kecil, mohon diperhatikan nasib kami ke depan," tuturnya.

Lilik menangis. Dia sambat kondisi ekonominya. "Kalau disuruh tinggal di rusun, ya mangga. Tapi, biaya sewa, listrik, air, dan lain-lain sangat berat," katanya. Selama ini dia yang seorang janda harus menghidupi enam anak. 

Apalagi ada wacana saat di rusun tidak boleh berjualan. Lilik semakin stres karena tidak bisa cari uang lagi. Sebab, sehari-hari dia berjualan jajanan dan minuman seadanya. "Kalau sampai mengeluarkan biaya lagi, saya tidak sanggup," katanya.

Semua pemilik bangunan memang sudah sepakat untuk pindah dari lokasi. Tapi, tetap ada pertimbangan keamanan saat penertiban

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Relokasi