Warga Tionghoa Kalbar Kirim Roh ke Akhirat
Minggu, 02 September 2012 – 17:04 WIB
Kim Chua Laris
Ritual di bulan 7 Imlek ini mewajibkan para penganutnya untuk menziarahi makam-makam leluhur dan keluarganya dan berdoa di sana. Tidak heran orang-orang rela datang dari luar Pontianak untuk datang menziarahi makam leluhurnya. Tidak heran pada bulan ini, toko-toko yang menjual perlengkapan kebutuhan sembahyang leluhur mulai diserbu pembeli.
Dewi, pengelola toko Sari Rasa, Jalan Gajah Mada menuturkan pada tahun ini pembelinya meningkat tajam dibanding tahun-tahun sebelumnya. “Mungkin bertepatan dengan libur Lebaran yang panjang, jadi orang lebih leluasa untuk datang ke Pontianak. Kalau tahun lalu kan tidak ada libur,” terka dia.
Para pembeli ini membeli barang-barang dari kertas replika dari kebutuhan masyarakat sehari-hari, macam; baju, sepatu, topi, uang-uangan, kapal, pesawat, kotak uang, sepeda, rumah-rumahan, dan lainnya. Selain itu mereka, makanan, buah-buahan dan peralatan sembahyang seperti hio dan lilin.