Waspadai Kejahatan di SPBU
Langkah itu dilakukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan yang menyasar SPBU. Memang, dalam sepekan terakhir, ada perampokan pom bensin di Lamongan dan Mojokerto.
Kasatbinmas Polrestabes Surabaya AKBP Firmansyah mengungkapkan, tindak kejahatan serupa tidak boleh terjadi di Surabaya. ''Terkadang, para pemilik itu lengah dan menganggap aman-aman saja. Padahal, potensi kejahatan selalu saja ada," katanya kemarin (15/11).
Setelah berdiskusi di Mapolrestabes Surabaya, Firmansyah mengajak 75 pemilik dan pengelola SPBU se-Surabaya untuk mengunjungi SPBU di Jalan Rajawali. Alasannya, tempat tersebut mempunyai perangkat keamanan yang lumayan lengkap. (jun/diq/mas)