Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspadai Masuknya Daging Selundupan

Senin, 24 Desember 2012 – 12:55 WIB
Waspadai Masuknya Daging Selundupan - JPNN.COM

Sidak ke lapak penjual daging, guna memastikan tidak ada daging yang tak layak konsumsi. Sehingga masyarakat tidak merasa was-was dan khawatir keamanan daging yang dijual di pasar untuk dikonsumsi.

"Kita lakukan bersama-sama supaya terpadu-lah. Untuk pengawasan laut, kita juga sudah meminta bantuan PSDKP. Misalnya ada nangkap, nanti kita minta bantu perhatikan juga kalau ada hewan dan makanan luar yang dibawa. Kita antisipasi wabah flu burung, ini yang harus kita waspadai," jelasnya.

Kabid Humas Polda Kalbar AKBP Mukson Munandar menyatakan pengawasan barang di daerah perbatasan menjadi atensi utama kepolisian. Guna membendung produk asal negeri tetangga membanjiri pasaran di Kalbar. Termasuk upaya penyelundupan daging sapi, ayam, ikan beku, telur ayam hingga minuman tanpa ijin resmi.

"Kita akan terus memperketat penjagaan, dan secara rutin menggelar operasi razia. Terlebih, menjelang Natal dan Tahun Baru," ujarnya.

PONTIANAK--Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat mewaspadai upaya penyelundupan daging dan unggas yang dikhawatirkan membawa virus. Terlebih menjelang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close