Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspadai Pendadakan Strategis Ukraina-Rusia, Ketua MPR Ingatkan Hal Ini

Rabu, 02 Maret 2022 – 16:45 WIB
Waspadai Pendadakan Strategis Ukraina-Rusia, Ketua MPR Ingatkan Hal Ini - JPNN.COM
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyatakan, perang di Ukraina harus dijadikan pembelajaran bahwa eskalasi konflik bisa secara cepat meningkat menjadi perang terbuka. Foto: Humas MPR RI

Salah satu pembelajaran utama dari pendadakan strategis pandemi Covid-19 dan perang di Ukraina adalah situasi politik keamanan dan ekonomi Indonesia sangat dipengaruhi dinamika global. 

Karena itu, perumusan strategi kebijakan yang bersifat komprehensif, holistik, dan yang selalu mengandalkan sinergi lintas sektor harus menjadi formula untuk mengatasi pendadakan strategis.

Salah satu fokus pemerintah sekarang adalah reformasi struktural.

Reformasi struktural ini sebaiknya dilakukan Kementerian Pertahanan dan Markas Besar TNI untuk meninjau pencapaian implementasi Undang-Undang Pertahanan Negara yang tahun ini genap berlaku 20 tahun. 

Bamsoet menuturkan, reformasi struktual dilakukan dengan mengkaji seluruh aspek reformasi militer dan transformasi pertahanan.

Dalam peringatan satu tahun Indonesia merdeka di depan Sidang Badan Pekerja Komite Nasional Pusat, Bung Karno mengatakan bahwa kita harus sabar, tak boleh bosan, ulet, terus menjalankan perjuangan.

''Pernyataan Bung Karno tersebut tepat ketika membicarakan pemulihan ekonomi dan reformasi struktural,'' ujarnya.

Sampai saat ini, kita masih dihadapkan pada pandemi Covid-19 yang berdampak luas di seluruh sektor kehidupan masyarakat, terutama kesehatan dan ekonomi.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyatakan, masyarakat berharap Rusia dan Ukraina segera menemukan titik temu untuk menghentikan kekerasan dan menggunakan saluran diplomatik untuk memulihkan stabilitas dan perdamaian di Ukraina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close