West Bandits Solo Perkenalkan Pemain Baru untuk IBL Musim 2022
Sebagai tim debutan, Ebos –sapaan akrab Raoul Miguel- mengaku sering kecolongan poin di paint area.
“Evaluasi dari playoff semifinal kemarin kami kekurangan big man. Kami perlu big man untuk menjaga area lubang kunci. Jadi kami putuskan untuk mengambil Yaya,” ungkap Ebos.
Berbekal pengalaman bermain di beberapa klub besar seperti Garuda Bandung, Satria Muda Pertamina Jakarta hingga Prawira Bandung membuat Yaya mengemban tugas besar untuk membawa West Bandits berprestasi lebih tinggi lagi.
Sebelum mendatangkan Yaya, West Bandits sudah melepas dua pemain andalannya, yakni Alan As’adi dan Andre Adrianno ke Prawira Bandung.
Hal ini dilakukan manajemen West Bandits dalam upaya mereka memantapkan persiapan klub menyambut musim baru.
Gelagat West Bandits di bursa kali ini masih akan berlanjut dengan mendatangkan sejumlah pemain baru untuk memperkuat tim. (westbandits/mcr16/jpnn)