WN Filipina Tewas Membusuk
Jumat, 24 Agustus 2012 – 02:46 WIB
Ada yang janggal dengan kematian korban. Karenanya begitu mendengar laporan penemuan mayat, anggota Polsek Batuaji langsung ke lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. Jenazah korban saat ditemukan tengah mengambang di pinggiran galangan kapal PT Batamec dengan kondisi sudah membusuk.
Secara kasad mata, kuat dugaan Gamila sudah meninggal 2X24 jam sebelum ditemukan karena sudah mengeluarkan bau busuk. "Memang ada luka-luka kecil, tapi belum bisa kita pastikan kalau ini korban pembunuhan," kata Turnip.
Untuk kepentingan penyelidikan, jenazah WNA itu dibawa ke Rumah sakit otorita Batam untuk di visum dan autopsi. "Saat ini saksi yang kita periksa ada lima orang, tiga rekan korban dan dua securiti yang berjaga malam saat korban keluar," kata Turnip.