Wonderful Indonesia Jawara di Kompetisi Video Wisata UNWTO
Dalam video itu disuguhkan berbagai budaya dan keindahan khas Indonesia seperti proses membatik, penampilan tari Bali, pemandangan alam Indonesia yang dikemas secara menarik. Video yang dijamin membuat semua orang yang melihatnya pasti terkesima.
Pengumuman secara resmi sendiri akan dilakukan pada 15 September 2017 mendatang. Kemenangan Indonesia ini akan semakin lengkap jika video ini juga dapat meraih juara di kategori lainnya yakni sebagai pemenang di ajang UNWTO Tourism Video Competition for East Asia and the Pacific.
"Kalau dilakukan sendiri oleh Kemenpar tentu tidak akan bisa. Butuh support secara bersama-sama. Karena keterbatasan sumber daya itulah kami merangkul semua pihak. Maju Serentak Tentu Kita Menang #VideoIndonesiaKeren, akhirnya menjadi nomer satu di dunia. Alhamdulillah,” ujarnya.(adv/jpnn)