Galangan Kapal Dibobol, Peralatan Senilai Rp 1 Miliar Raib
Jumat, 08 September 2017 – 22:12 WIB
Laporan tersebut diakui Rasmen sudah diterima dan saat ini pihaknya terus mendalami. Dari keterangan korban, diduga kuat pelaku pencurian itu lebib dari dua orang. "Barang yang curi cukup banyak, jadi butuh banyak orang untuk angkut itu," ujar Rasmen.
Sementara itu dilokasi gudang yang dibobol maling, saat didatangi wartawan terlihat sepih. Gudang tersebut sudah tutup dan tak ada penjaga.
Hanif, seorang warga yang berada di dekat lokasi gudang tersebut membenarkan jika gudang tersebut dibobol maling. "Iya hari Rabu kejadiannya. Ibu itu sempat tariak-tariak, tapi tak dapat pelakunya. Banyak kerugian ibu itu. Rp 1 miliar katanya," ujar Hanif. (eja)